Buku

Buku yang dihasilkan oleh Dosen Program Studi Pendidikan Biologi adalah sebagai berikut:

Judul Buku

Keterangan

Cover

Buku Ajar Pencemaran Lingkungan Berbasis Literasi Lingkungan

Buku ajar mata kuliah Pencemaran Lingkungan ini berisi literasi lingkungan dapat membantu mahasiswa untuk dapat memenuhi Capaian Pembelajaran Lulusan (CPL). Buku ajar mata kuliah Pencemaran Lingkungan ini juga disusun sesuai dengan Pola Ilmiah Pokok (PIP) Universitas Mulawarman yaitu Hutan Hujan Tropis dan Lingkungannya sebagai dasar dalam arah pengembangan pengetahuan dan kompetensi mahasiswa

Link

Entomologi

Buku ini merupakan bahan ajar ini dijadikan sebagai salah satu sumber referensi bagi mahasiswa Pendidikan Biologi semester 4 yang melaksanakan perkuliahan entomologi.

Link

Daun Ketepeng Cina (Cassia Alata L.) Sebagai Antibakteri

Buku ini membahas tentang tanaman ketepeng cina sebagai antibakteri, yang mencakup tentang pengertian tanaman ketepeng cina, bakteri, antibakteri, uji sensitivitas, dan ekstraksi. Berbagai metode uji antibakteri dibahas guna memberi informasi bagi setiap mahasiswa maupun peneliti dalam pemeriksaan laboratorium.

Link

Buku Media Virtual Laboratory Model Project Based Learning (PjBL) Mendukung Kemampuan Berpikir Kritis, Kreativitas, dan Komunikasi Siswa Berbasis Hasil Riset Pembelajaran di SMA Negeri Kota Samarinda Dimasa Pandemi Covid 19

Buku ini bertujuan untuk menambah bahan bacaan para siswa-mahasiswa terkait media virtual laboratory dengan model Project Based Learning (PjBL) Mendukung Kemampuan Berpikir Kritis, Kreativitas, dan Komunikasi Siswa. Penulisan buku ini menggunakan bahasa indonesia yang mudah dipahami oleh pembacanya

Link

Buku Literasi Hutan Tropis Lembap Dan Lingkungannnya

Buku ini mengandung pelbagai kegunaan yang berkaitan dengan penajaman pemahaman terhadap lingkungan alam khususnya keberadaan hutan hujan tropis yang berada di wilayah Kalimantan Timur dan lingkunganya

Link

Pengantar Biokimia (Untuk Mahasiswa Program Sarjana Pendidikan Biologi)

Buku ini lebih diutamakan untuk digunakan oleh dosen dan mahasiswa di perguruan tinggi. Namun demikian, siswa di sekolah menengah atas dapat juga menggunakan buku ini, sejauh sesuai dengan tujuan pembelajaran dan materi yang dibahas. Oleh karena itu, untuk siswa, guru perlu mendampinginya dalam menggunakan buku

Link

Protista dan Model-Model Pembelajarannya

Buku ini, lebih diutamakan digunakan oleh dosen dan mahasiswa di perguruan tinggi. Namun demikian, siswa di sekolah menengah atas dapat juga menggunakan buku ini, sejauh sesuai dengan tujuan pembelajaran dan materi yang dibahas. Oleh karena itu, guru perlu mendampingi siswa dalam menggunakan buku.

Link

Tumbuhan Lokal Antibakteri Menurut Masyarakat Multietnis di Kabupaten Kutai Kartanegara dan Pembelajarannya di Sekolah (Berbasis Temuan Riset)

Isi buku mencakup: etnis masyarakat di Kabupaten Kutai Kartanegara, spesien-spesies tumbuhan lokal yang berpotensi sebagai antibakteri, hasil uji daya hambat ekstrak tumbuhan lokal yang menurut masyarakat dari seluruh etnis berpotensi sebagai antibakteri, dan pembelajaran berbasis model dengan materi tumbuhan lokal antibakteri pada siswa multietnis.

Link

Teori Belajar dan Pembelajaran

Buku ini di buat untuk melengkapi bahan bacaan mahasiswa terkait dengan teori belajar dan pembelajaran

Link

Spermatophyta Buku Gaharu

Buku ini membahas tentang tanaman gaharu dan implementasinya dalam pembelajaran di kelas

 Link

Pengembangan Model Pembelajaran Menggunakan Media Jamur Tiram Sebagai Daging Burger 

 

(Link